Sejak Sonija mengumumkan pernikahannya dan mengungkapkan kebahagiaannya, banyak netter menggodanya. Tak heran ia harus begitu ‘tertutup’ dalam perencanaan pernikahan. Sebagai seniman yang dikontrak TVB, Sonija menolak tawaran mereka untuk upacara pernikahan besar di Beijing. Dia memutuskan untuk mengadakan pernikahan di sebuah pulau kecil untuk menghindari media. Dia memilih jasa perencanaan pernikahan yang melayani orang asing dan hanya akan mengundang keluarga terdekat dan teman-teman mereka. Dengan mempertimbangkan bahwa keluarga tunangannya dan teman-temannya tinggal di Beijing, Sonija akan mengadakan pesta pernikahan di Beijing nanti.
Sementara itu mengenai rumor bahwa TVB telah ‘memberi petunjuk’ bahwa Sonija akan melangsungkan pernikahannya di Beijing, Deputi Direktur Luar Negeri, Tsang Sing Ming tidak yakin atas masalah ini. Namun, ia akan menghormati keinginan individu dari Sonija sendiri.
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar